Kediri, 30 September 2024 Pekon Kediri mengadakan kegiatan tentang Sosialisasi Dan Penanganan Stunting sekaligus memberikan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) untuk anak-anak Balita di Pekon Kediri. Tempat kegiatan ini dilaksanakan yaitu berada di Rumah Ibu Eziah Eviana selaku KPM (Kader Pembangunan Manusia) dengan didampingi oleh Bidan Desa Ibu Priska Dewi Maharani. Sosialisasi ini merupakan salah satu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran orangtua yang mempunyai anak balita mengenai kesehatan yaitu terutama pada stunting dan gizi pada anak di Pekon Kediri.
Oleh karena itu, kegiatan ini difokuskan kepada ibu-ibu yang memiliki anak usia balita. Dari kegiatan Sosialisasi Dan Penanganan Stunting ini yaitu lebih bisa memberikan edukasi kepada para orangtua dengan efektif mengenai pentingnya untuk memberikan kebutuhan gizi yang seimbang untuk masa pertumbuhan serta perkembangan pada anak – anak balita yang ada di Pekon Kediri. Dan diharapkan dengan diselenggarakan kegiatan ini dapat mengajak masyarakat untuk lebih peduli dan peka terhadap tumbuh kembang anak, sehingga dapat mengurangi resiko stunting pada anak baik untuk jangka panjang maupun jangka pendek.